MAGNI7EVEN JOURNEY.....(jangan REMEHKAN RELAWAN)

Ambalan Fatahillah SMP PGRI 1 Ciputat
Jambore Nasional (JamNas)kata ini sudah terbiasa saya dengar semenjak beberapa tahun lalu ketika saya masih menjadi seorang pandu di sebuah organisasi pramuka SMP di Ciputat, yakni SMP PGRI 1 Ciputat. Kala itu Pembina dan pelatih pramuka pernah mengadakan seleksi calon peserta jambore nasional dan jambore jambore yang lainnya. Setiap kali diumumkan kegiatan tersebut, setiap anggota pramuka menjadi sibuk dan kegiatan pramuka di sekolah menjadi semarak. anggota yang terpilih menjadi kandidat calon peserta utusan sekolah mulai mengisi jadwalnya dengan pembekalan dan tes materi. Mereka yang lulus uji pembekalan dan tes akan diberikan kesempatan untuk mengikuti Jambore Nasional.Buat mereka yang lulus uji memiliki kebanggaan tersendiri. karena Jamnas adalah salah satu acara terbesar pramuka yang paling ditunggu dan diharapkan anggota Pramuka.


Jamnas Pramuka memiliki kegiatan yang beragam. setiap kegiatan memiliki nilai nilai tersendiri seperti, kreatifitas, kolektifitas, dan sportifitas yang intinya semua kegiatan dibuat sejalan dengan Tri satya Dan Dasa Dharma yang di selama ini dipegang teguh oleh anggota Pramuka.

Kata Jambore berasal dari Jamboree yang artinya Sebuah Pertemuan yang Besar dan Gaduh (riuh). Istilah Jambore pertama kali di perdengarkan dalam lagu yang berjudul Athabaska Dick yang kemudian di populerkan oleh Rolling Stone pada tahun 1912. Yang Kemudian kata Jamboree makin populer setelah Lord Baden Powel menggunakan Kata tersebut dalam acara Jambore I di Olympia pada tahun 1920.

Terlepas dari kisah masa lalu,.....

Saat ini kata Jamnas tidak lagi menjadi hal yang khusus bagi penyelenggarakan kegiatan pramuka, banyak organisasi ataupun komunitas yang akhirnya menggunakan kata jamnas untuk perhelatan acara besarnya di setiap tahun atau disetiap waktu yang ditentukan. Seperti kegiatan salah satu komunitas motor yang saat ini sedang saya gandrungi yakni Komunitas Motor PRIDES (Pulsar Rider Society), PRIDES merupakan salah satu komunitas Motor Pulsar yang ada di Indonesia. Memiliki beberapa Perkumpulan Perwakilan Wilayah yang di sebut Chapter. Saya sendiri saat ini bernaung di Chapter Bintaro DSK..Pada Perkembangannya PRIDES tidak hanya menaungi motor Pulsar saja. Saat ini semua jenis dan merek motor apapun dapat bergabung di komunitas PRIDES.

Beberapa pekan yang lalu baru saja terselenggara kegiatan Jamnas. Kegiatan ini adalah kegiatan yang ke 7 kalinya diselenggarakan, yang menandakan bahwa komunitas ini telah berjalan semenjak 7 tahun. kegiatan ini diberi nama

JAMNAS MAGNI7EVEN JOURNEY

JamNas Magni7even Journey
Hambalang, 15-16 Agutus 2015
" MAGNI7EVEN merupakan pengejawantahan dari Magnificent Seven. MAGNI7EVEN JOURNEY bisa diartikan sebagai perjalanan ketujuh yang begitu indah.
Bukit Hambalang, sebuah daerah yang dekat dengan Jakarta, ternyata memberikan pemandangan yang tidak kalah indah dengan wilayah lain yang ada dibelahan nusantara. Mata kita akan dimanjakan dengan lukisan yang menawan dari yang Maha Agung.
MAGNI7EVEN JOURNEY akan memberikan sebuah pengalaman perjalanan yang tidak akan terlupakan di tujuh tahun perjalanan PRIDES ONLINE "


Kegiatan besar pertama yang saya ikuti, sebelumnya saya telah berencana untuk ikut serta di Jamnas 6 di solo yang diberi nama SexySix Surakarta. Sayangnya pada kegiatan tersebut saya tidak dapat menghadiri karena ada ada urusan lain. Kali ini saya ikut serta. MAGNI7EVEN JOURNEY yang diadakan di Bukit Hambalang Bogor tanggal 15-16 Agustus 2015.  Dengan mengantongi izin dari keluarga tercinta. saya sudah mengosongkan jadwal akhir pekan semejak 2.5 bulan sebelum penyelenggaraan kegiatan. Suka cita yang besar yang saya bawa dalam kegiatan ini. merasakan sebuah nuansa yang akrab dan harmonis.

Kegiatan JAMNAS kali ini yang katanya tidak ada panitia dan dikerjakan oleh para relawan. yang katanya terancam batal dan gagal. yang katanya tidak akan menarik dan biasa saja. yang katanya kegiatan jamnas terburuk.

saya kira TIDAK. 

Saya memberi APRESIASI YANG BESAR dan MENDALAM kepada seluruh relawan yang telah bersedia meluangkan waktu, biaya, tenaga dan sumbangsih lainnya yang tidak terkira.
welcome drink. Traditional Welcome dance. Lelang. Games. Karaoke. Pemutaran Film. Kuis. Pengukuhan Ketua Prides Baru. Sharing.

Saya meyakini di kegiatan JAMNAS berikutnya akan berjalan LEBIH BAIK  lagi. Kegiatan yang di gawangi panitia yang sesungguhnya dan kegiatan yang lebih bernilai positif bagi banyak orang.


Salam PRAMUKA. Salam PRIDES dan MERDEKAAAAAA!!


Comments

Popular Posts